Wednesday, June 3, 2009

Koi Fish MBA

Sebelum















Sesudah
















Harga Rp. 225.000 (22 x 22 cm excl.delivery fee)


MBA ini pesanan ibu Ani untuk ultah suami tercinta. Karena hobby Bapak adalah memelihara ikan, bu Ani pesan dihias ikan aja atasnya. Malam waktu mau bikin orderan ini eh.malah ketiduran, bangun2 udah jam 22.30 malam. Hiasan ikan belum dibikin, dengan mata yang masih setengah merem aku mulai bentuk2 figurine ikan, walah ternyata tidak mudah bagiku untuk bergulat dengan fondant apalagi dengan mata melek merem he.he.. akhirnya jadilah 3 figurine ikan dari fondant. Paginya aku bawa ke kantor, komentar dari bu Ani. lha kenapa koq ikannya ga dibikin dari coklat aja.....ya ampun baru ingat kenapa semalam ga kepikir ya. Tanpa pikir panjang aku telp asisten di rumah, tolong bikinin coklat dari ikan ya, begitu pesanku. Untung asisten di rumah lumayan kreatif untuk bikin coklat. Dalam waktu setengah jam meluncurlah mas ojek langgananku ke kantor , untung lagi kantor ga terlalu jauh dari rumahhe.he... Coklat bentuk ikan dikemas dalam mika dan dimasukkan dalam cool box , selamat sampai kantorku. Diatas adalah penampakan MBA - Melted Brownie Agogo sebelum (hanya dihias figurine dari fondant) dan sesudah dapat paket ikan dari asistenku.

2 comments:

  1. I'm italian and I dont understand what you have writted but the images are very very interesting!!

    ReplyDelete
  2. Hi....thanks for visiting my web. It is very nice to meet you, even only in the web.This cake was ordered by one of my friend's husband birthday. The cake is so called melted brownies, with chocolate fish design on top of it.
    Once again thanks for your comment.

    ReplyDelete