Seperti biasa untuk event-event khusus seperti Lebaran, Natal, Melted Brownie Agogo selalu menjadi pilihan untuk hantaran, karena ga perlu diragukan lagi rasanya yang membuat lidah beragogo ria he.he... Untuk Natal kali ini order datang selain dari Jakarta juga dari luar kota salah satunya dari Solusi Rumah Holcim.
Waktu order edible ada kecelakaan dikit hihihi... jeng Vita lupa ngeprint (tapi yo ga popo) lha wong namanya juga manusia kadang ada lupanya dikit2. Kata jeng Vita waktu sampai Ciawi dia baru ingat kalau pesanan edibleku belum di print hahaha... Tapi akhirnya beres juga. Thanks ya Jeng Vita and jeng Lily yang dah membantu menyiapkan edible untuk ku
Kali ini topping untuk MBA tidak memakai kacang Almond tapi memakai White Chocolate.
Dengan tidak adanya asisten tetap di rumah sejak Lebaran lalu, hampir semua orderan aku kerjakan sendiri, tapi entah kenapa ya dengan ga adanya asisten malah kerjaan cepat selesai dan ga perlu begadang sampai larut malam atau bahkan sampai subuh.
Back to orderan, Setelah ada konfirmasi dari Customer dari Pekalongan, jauh2 hari bahan2 untuk MBA sudah ditimbang dan dikemas rapi dan disimpan dalam box. Hal ini sangat sangat membantu ternyata, sangat banyak menghemat waktu. Begitu hari H tiba, tinggal cemplung2 aja karena MBA ini tidak ribet bikinnya.
Foto ini adalah MBA yang sudah dipacking dan siap untuk dikirim ke luar kota.
No comments:
Post a Comment